merangkaihati.blogspot.com mengucapkan Selamat menjalankan hari-hari yang Indah dan senantiasa beribadah semoga keberkahan selalu tercurah buat kita semua. Aamiin

Hiruk-pikuk Pilkades Kab. Kep. Selayar

Perhelatan pemilihan kepala desa se Kab. Kep. Selayar memasuki babak baru yakni tahapan pendaftaran bakal calon kepala desa. Tahapan pendaftaran bakal calon kepala desa di mulai tanggal 4 - 12 Oktober 2019.

Para bakal calon telah mempersiapkan dokumen pendukung beberapa hari atau bahkan ada yang sejak sebulan lalu telah mempersiapkan dokumen pendukung dalam pendaftaran pemilukades ini. Banyak dokumen yang harus di persiapkan membuat bakal calon mengurusnya jauh-jauh hari.

Hiruk-pikuk Pilkades akan semakin terasa menjelang hari H nanti di tanggal 5 Desember 2019. Gesekan demi gesekan antar calon semakin terasa. Yang sangat di sayangkan penulis adalah adanya beberapa bakal calon yang menyerang lawan politiknya dengan isu-isu yang tidak benar atau penulis dapat istilah sebagai hoaks politik.

Hoaks politik semakin dipertajam dengan asumsi bahwa yang di lempar sebagai isu adalah isu yang benar. Ini menggambarkan bahwa bakal calon tersebut belum siap lahir batin dalam proses politik, karena esensi dari politik adalah perang gagasan dan ide hendak di bawah kemana masyarakat pimilih nanti ketika calon ini terpilih.

Ide dan gagasan yang tertuang dalam visi misi calon adalah sebuah gelanggang arena pertempuran. Ide dan gagasan siapa yang terbaik dan bisa merubah kehidupan masyarakat. Inilah yang menjadi tujuan utama pemilihan ini. Bukan perang opini dan isu tidak benar apalagi menyerang pribadi bakal calon.

Kedewasaan berpolitik sangat diperlukan demikian juga dengan pemilih harus bisa memilah siapa yang terbaik dari yang baik ini. Karena pemilih lah yang akan menentukan pilihannya sesuai dengan visi misi dari bakal calon tersebut. Wassalam. @baccung

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Hiruk-pikuk Pilkades Kab. Kep. Selayar"